Tempatnya Tutorial Software, Aplikasi, dan Internet

November 3, 2019

WhatsApp Memakan Banyak Memori? Ini Penyebab dan Solusinya



Aplikasi WhatsApp yg dipasang di android atau yg diinstall di komputer sebagai software berbasis Web, ternyata memakan banyak memori, khususnya memori internal atau RAM.

Apabila ini tidak ditanggulangi tentu akan menimbulkan permasalahan serius, seperti: WhatsApp tidak bisa menerima pesan, WhatsApp minta diUpdate, atau WhatsApp tidak bisa dibuka sama sekali. Lebih parah lagi, ada aplikasi atau software lain yg ikut-ikutan tidak bisa dibuka karena memori tidak mencukupi.

Walaupun sejauh ini belum pernah terjadi, khususnya di sekitar penulis, ditemukan bahwa WhatsApp dapat menyebabkan perangkat hardware atau smartphon rusak gara2 WhatsApp, namun setidaknya semua aplikasi and software yg ada tetap berjalan normal sesuai fungsinya.

Lalu bagaimana cara menanggulangi keadaan seperti tersebut di atas? Baiklah, yuk kita simak ulasannya di dalam tutorial ini agar aplikasi n software kesayangan kita, khususnya WhatsApp, bisa berjalan sebagaimana mestinya.

◾Tutorial Pertama

Hapus semua gambar 'Thumbs'.

Gambar Thumbs adalah gambar review dari media yg pernah diterima atau dikirim melalui WhatsApp. Gambar ini akan tersimpan secara otomatis di folder pencadangan / patch WhatsApp dn tidak terlihat di Galeri. Gambar ini tersembunyi di dalam foldernya sebagai residu, ikut memakan memori, dn tidak akan terhapus hanya sekedar dibersihkan oleh smart cleaner dan pembersih semisalnya.

Agar bisa melihatnya, Anda perlu merubah pengaturan dari 'Sembunyikan file tersembunyi" ke  'Tampilkan file yg tersembunyi'. Cara ini bisa dirunut dari: Buka 'BERKAS FILE' > Pilih 'LAINNYA' di pojok kanan atas > Pilih 'Tampilkan file yg tersembunyi'.

Kemudian utk menghapus gambar  Thumbs, silakan ikuti tutorial berikut, sambil melihat2 gambar pendukungnya.

1. Buka 'Berkas File'
Pada sebagian HP android, menu ini diberi nama 'File Saya' .

2. Buka 'Penyimpanan Perangkat'
Maksudnya yaitu bukan Penyimpanan eksternal.


3. Buka 'WhatsApp'.
Maksudnya folder bernama 'WhatsApp', bukan icon ataw aplikasinya.


4. Buka '.Thumbs'
Nama Folder ini memakai tanda titik di depannya, tidak terlihat kecuali menerapkan cara keterlihatannya sebagaimana di atas.


5. Pilih 'LAINNYA'
Posisinya ada di pojok kanan atas atau berupa tanda titik tiga pada sebagian HP android.


6. Pilih 'Ubah' dan 'Ceklis Pilih Item'
Pilih item sama dengan pilih semua.


7. Pilih 'HAPUS'
Posisinya ada di sebelah kiri posisi 'LAINNYA'.


8. Selesai.
Sekian tutorial pertama. Hasilnya bisa dicek di penggunaan memori. Apabila berhasil, maka akan terlihat jelas memori yg digunakan sekarang lebih sedikit; memori yg tersisa lebih banyak n longgar.

◾Tutorial Kedua

Hapus Media Tak Diperlukan.

Media tak diperlukan, baik berupa video, gambar, gif, dokumen, dlsb. apabila dibiarkan tentu memakan memori juga. Maka media ini, terutama yg tak diperlukan, harus dihapus agar penggunaan memori tidak membengkak alias memar n memerah.

Menghapus media ini tidak terlalu sulit karena sebagian besar filenya terlihat di Galeri. Andapun bisa menghapusnya melalui WhatsApp dng cara membuka Setelan > Data dan penyimpanan > Penggunaan penyimpanan > Hapus media yg tak diperlukan.

Adapun file 'Dokumen' dn '.Status' berada di 'Berkas File'. utk menghapusnya sebagaimana disebutkan di tutorial pertama.

◾Tutorial Ketiga

Hapus file cache

Cache adalah file sementara yg ditimbulkan dari setiap pengaplikasian WhatsApp dan akan tersimpan sebagai data di memori. File ini disebut juga file singgahan atau residu.

Cache tidak seharusnya dibiarkan menumpuk karna hanya akan memperbanyak pemakaian memori RAM bahkan mengganggu kelancaran penggunaan aplikasi. Maka Cache sebaiknya dihapus agar aplikasi, khususnya WhatsApp bisa berjalan dng ringan n lancar.

Menghapus Cache busa dilakukan dngan Smart Cleaner atau lainnya, atau buka > 'Pengaturan' > 'Aplikasi' > 'Manajer Aplikasi' > 'WhatsApp' > 'Penyimpanan' > 'HAPUS MEMORI'.

Menggunakan cara ini memerlukan kewaspadaan karena tepat di atasnya terdapat tombol pilihan 'HAPUS DATA'. Apabila ini dipilih maka Anda harus login lagi ke WhatsApp dng memasukkan nomir telepon dn kata sandi.

Kiranya ini saja 3 tutorial tentang cara agar WhatsApp tidak banyak memakan memori, beserta penyebab dan penanggulangannya. Kemudian apabila ingin WhatsApp tidak boros data internet atau hemat paket data,  ulasannya ada di tulisan sebelumnya, DISINI.

Kirim Ini: